Sambut PPDB, SMK Raden Umar Said Gelar Pameran Bakat Siswa di CFD Simpang 7 Kudus
Kudus, 5 Januari 2025 – Dalam rangka menyambut Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026, SMK Raden Umar Said menggelar pameran bakat siswa yang berlangsung selama tiga minggu berturut-turut di acara Car Free Day (CFD) Alun-Alun Simpang 7 Kudus. Kegiatan ini dimulai sejak Minggu, 15 Desember 2024, dan akan berakhir pada Minggu, 29 Desember 2024.
Pameran ini menampilkan berbagai kreativitas siswa, seperti seni tari, musik, live drawing, hingga kerajinan tangan yang merupakan hasil pembelajaran di sekolah. Setiap minggunya, pengunjung dapat menyaksikan penampilan dan karya yang berbeda dengan tema yang berganti-ganti.
Giga, salah satu panitia stan Rus mengharapkan agar semua penonton kita bisa tertarik dengan apa yang ditampilkan, mulai dari ekstrakulikuler nya maupun dari penampilan dari berbagai jurusan yang ada di SMK Raden Umar said kudus

Sumber : Fotografer Jurnalistik
Selain menampilkan bakat siswa, sekolah juga membuka stand informasi seputar PPDB yang memberikan penjelasan lengkap mengenai program keahlian, fasilitas sekolah, serta prestasi yang telah diraih. Para pengunjung dapat berkonsultasi langsung dengan tim guru dan siswa yang bertugas di stand tersebut.
Dengan adanya pameran ini, diharapkan masyarakat dapat lebih mengenal SMK Raden Umar Said serta mendorong minat siswa baru untuk bergabung dan mengembangkan bakat mereka di sekolah tersebut
Editor : Abiyyu Wiemaputra Bagaskara